Wahananews ID | Nasib naas menimpa seorang pekerja traktor bajak sawah A. Purba (46) tahun, seorang petani warga Desa Bangun I Kecamatan Parbuluan I Kabupaten Dairi.
Pria yang lajim disebut "parjetor", itu tewas disambar petir saat bekerja di sawah, Selasa (19/4/2022).
Baca Juga:
Berteduh di Sawah, Petani Ini Tewas Tersambar Petir
Dituturkan Roganda Munthe, orang yang pertama melihat jasad korban kepada wartawan Rabu (20/4/2022), sekitar pukul 14.30 Wib, kondisi cuaca di Desa Bangun I, hujan deras disertai petir.
Saat hujan reda, Roganda Munthe berencana ke sawahnya, melewati gubuk di sawah milik boru Sinaga.
Di lokasi itu, Roganda kaget melihat korban tergeletak dengan kondisi wajah memar menghitam dan kondisi gubuk bekas terbakar, diduga sambaran petir.
Baca Juga:
2 Remaja Tersambar Petir Saat Camping, 1 Meninggal Dunia
Roganda pun langsung memberitahukan hal itu kepada warga desa. Kemudian, jasad korban dievakuasi ke rumah duka.
Korban meninggalkan seorang istri boru Sagala dan 4 orang anak. Anak sulung duduk di bangku SMA. Anak bungsu, sekolah SD.
Sementara itu, Kapolsek Parbuluan, Iptu Agus Santoso mengatakan, mereka mendapatkan informasi tersebut dari Kepala Desa Parbuluan I atas kejadian tersebut.