WahanaNews-Jabar I Pemerintah Desa (Pemdes) Situsari bekerjasama dengan Polri, kembali menyelenggarakan vaksinasi Covid-19 sebanyak 3000 vaksin dosis 1 dan 2 besok, (6/10/2021).
Vaksinasi akan diadakan di Kantor Desa Situsari, Jl. Desa Situsari Kp. Karet KM 02, Kecamatan Cileungsi, Bogor.
Baca Juga:
BPJS Kesehatan Pastikan Tidak Alokasikan Dana Khusus Vaksinasi di Masa Endemi
Sejumlah persiapan sudah dilakukan pemdes Situsari termasuk pendirian tenda dan penyediaan kursi. Hal ini dilakukan guna membantu kenyamanan warga yang hendak divaksin.
Kepala Desa Situsari Dahlan mengatakan, vaksinasi esok hari merupakan kali kedua diselenggarakan di Kantor Desa bekerjasama dengan Polri.
Sebelumnya pada Senin (20/09/2021) lalu telah digelar vaksinasi dengan target warga Situsari untuk 1000 warga.
Baca Juga:
30 Persen Pasien Covid-19 di Indonesia Belum Vaksin Lengkap
“Alhamdulillah, vaksinasi pertama pada tanggal 20 september lalu berjalan dengan baik. Target 1000 warga tercapai. Besok untuk kali kedua sebanyak 3000 vaksin. Saya berharap target juga tercapai,” ujar Dahlan.
Dahlan mengharapkan dengan tingginya antusias warga mengikuti vaksinasi, akan mempercepat kekebalan tubuh dan akan mempercepat pemulihan ekonomi.
Sebelumnya, pemdes juga sudah melaukan sosialisasi kepada warga melalui ketua-ketua RT/RW setempat.
Adapun syarat untuk divaksin besok hari, yang pertama warga harus sehat, cukup membawa KTP, No HP, usia 12 tahun keatas dan alat tulis sendiri. Jenis vaksin adalah Sinovac. (tum)