Rahmat menyebut, proyek pembanguan ruang radiologi, ruang mayat, dan IPAL di Rumkit Bhayangkara Tingkat IV Batangtoru itu, diestimasikan akan selesai dalam tempo tiga bulan atau 90 hari kerja. PT AR siap mendukung kesiapan Rumkit Bhayangkara TK IV sepenuhnya, guna melayani masyarakat.
"Mudah-mudahan ke depan PT AR bisa berkontribusi lebih banyak. Dan semoga Rumkit ini bisa segera beroperasi melayani masyarakat," tandasnya.
Baca Juga:
Briptu TW, Eks Ajudan Kapolres Tuban Ditemukan Tewas Gantung Diri
Sebelumnya, tanda dimulainya pembangunan ruang radiologi, ruang mayat, dan IPAL di Rumkit Tingkat IV Bhayangkara Batang Toru, Kapolres Tapsel AKBP Roman S Elhaj, bersama Karumkit Bhayangkara Tingkat IV BatangToru, Kepala Dinas PUPR Tapsel Chairul Rizal, dan stake holder terkait lainnya, melakukan peletakan batu pertama. [tum]