Dijelaskannya, jika kurang muatan maka akan diambil dari parkir persiapan dengan nomor urut parkir terdepan. Dimana pihak yang mengatakan pelayanan parkir dan pihak ASDP tidak profesional semuanya itu kurang infomasi dilapangan, antara pihak parkir dan pihak ASDP dan juga mengatakan yang lain boleh masuk dan tidak.
"Dan saya telepon yang bersangkutan untuk minta maaf dan kedepan akan ditingkatkan pelayanan yang semakin baik," tegas Laspayer.
Baca Juga:
Arnod Sihite Dilantik Ketua Umum PTSBS Periode 2024-2029: Ini Daftar Lengkap Pengurusnya
Ditambahkanya, juru parkir sempat melarang masuk, dan terjadilah cek-cok mulut, dimana petugas parkir tidak mendapat info yang jelas.
"Untuk itu kita lakukan pertemuan dan pembinaan pada juru parkir dan mengingatkan pengelola dermaga dan pihak Ferry agar kedepannya lebih maksimal mengawasi dan mengontrol kendaraan mana yang mau masuk dan jumlah kendaraan yang akan menyeberang," tutup ujar Laspayer Sipayung. [tum]