Soeharto lantas menjabat selama presiden selama 32 tahun sebelum mundur pada 21 Mei 1998 menyusul masifnya gelombang demonstrasi yang diwarnai kerusuhan di sejumlah daerah.
Setelah lengser dari kursi presiden, Soeharto tercatat pernah beberapa kali bolak-balik masuk rumah sakit.
Baca Juga:
Komjen Ahmad Dofiri Jadi Wakapolri, Jenderal di Balik Pemecatan Ferdy Sambo
Ia mengembuskan napas terakhir pada 27 Januari 2008 di Rumah Sakit Pusat Pertamina, Jakarta.
Soeharto dimakamkan di Astana Giri Bangun, Solo, satu kompleks pemakaman dengan sang istri, Siti Hartinah atau Ibu Tien yang wafat pada April 1996. [nik]